Koperasi TKBM Usaha Karya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Laksanakan RAT

Warta Metropolis Surabaya, Bertempat di salah satu Hotel ternama di Kota Surabaya  “Koperasi TKBM Usaha Karya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, menggelar Rapat Anggota Tahunan 2022, pada hari Rabu, 15/3).

Rapat tersebut di gelar secara sederhana dan dibuka secara langsung oleh Ketua Koperasi TKBM Usaha Karya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya bpk Kokoh Aditama SE.

Dalam sambutannya bpk Kokoh Aditama SE mengatakan, “bahwa Koperasi TKBM Usaha Karya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya sampai saat ini dalam setiap tahun nya sudah melaksanakan RAT dan alhamdulilah setiap tahunnya ada peningkatan, walau pun tidak besar,” terangnya.

Kokoh Aditama SE juga menambahkan, “kami selaku pengurus akan selalu memberikan layanan yang terbaik, karena ini juga salah satu amanahnya dan dengan RAT ini, kami sudah mempertanggung jawaban masa pertanggung jawaban kami selama ini dan alhamdulilah semua bisa diterima dengan baik,” tambahnya.

Kedepan semoga Koperasi TKBM Usaha Karya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya akan lebih baik dan lebih luas dalam memberikan layanan yang diinginkan oleh anggota kami,” ucapnya.

Dia juga menyampaikan, “agar dengan adanya kegiatan Koperasi TKBM Usaha Karya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya dapat menyampaikan apa yang ingin di sampaikan, agar dapat mengetahui apa sebenarnya kinginan anggota ini dan ini sangat bagus untuk membangun koperasi yang lebih maju,” terangnya.

Dia juga berharap “kedepannya Koperasi TKBM Usaha Karya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya dapat berkembang dan dapat memberikan kesejahteraan kepada anggotanya,” harapnya.

Hadir dalam acara tersebut Ketua Otoritas dari Surabaya , perwakilan dari Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kota Surabaya, Perwakilan dari Tenaga Kerja kota Surabaya, Perwakilan dari Polres KP3 Tanjung Perak Surabaya dan segenap pengurus Koperasi TKBM Usaha Karya Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya Ketua bpk Kokoh Aditama SE ,bpk H Akhmad Kholik SE Ketua 1 , bidang Operasional dan SDM , bpk Sugiharsono ketua 2 bidang usaha dan ekonomi,bpk Sumaryuto SH Seketaris  dan anggota nya. /heru

spot_img

Latest articles

Related articles

spot_img