
Warta Metropolis Surabaya, Universitas Bhayangkara Surabaya sebagai satu – satu nya kampus Kamtibmas di Indonesia terus berupaya mensosialisasikan kamtibmas kepada masyarakat luas. Melalui program Kuliah Kerja Nyata Tematik atau KKN- T Universitas Bhayangkara, Kelompok 018 mengusung tema “ Pemetaan Lahan untuk Edukasi Kamtibmas Wisata Desa “. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Dusun Brukan Desa Kalisat Kecamatan Rembang Kabupaten Pasuruan.
Dalam pembukaan yang dilaksanakan pada Jum’at 18 November 2022, dihadiri oleh
Kepala Desa Kalisat, Bapak Samhudi, S.Pd, Carik Desa Kalisat,Bapak Fathur Roji, 3 Kepala Dusun (Dusun Krajan, Brukan, Barat Sungai), Tokoh Masyarakat modin setempat Bapak Hasyim, Penggerak PKK Ibu Ulfah,s.pd.I dan 3 Dosen Pembimbing Lapangan Ibu Anik Budiati ST.,MT, Bapak Agus Mahmudi ST MT, Ibu Hj. Juli Nurani,SH MH.,CIQaR, dan turut hadir pula Kepala LPPM Universitas Bhayangkara Surabaya Bapak Drs. Heru Irianto., M.Si.
Dalam pembukaan tersebut warga diberikan pengetahuan mengenai Edukasi Kamtibmas, Pengenalan Rambu Lalu lintas Pada Anak Usia Dini, dan Berita Hoax yang disampaikan oleh 2 Narasumber Ibu Hj. Juli Nurani SH MH CIQaR dan Ibu Anik Budiati, ST.,MT.
Dalam kesempatan yang sama, Universitas Bhayangkara Surabaya melalui kelompok 018 mengenalkan produk unggulan yaitu Tepung Labu Kuning hasil dari Program Pengembangan Usaha Produk Intelektual Kampus (PPUPIK) kepada masyarakat. Rencananya Desa ini di daulat sebagai Desa Binaan yang akan selalu digunakan untuk Tempat KKN Tematik Universitas Bhayangkara Surabaya kedepannya.
Dari pemaparan materi dan pengenalan produk unggulan Tepung Labu Kuning, respon masyarakat sangat antusias. Mereka menyambut dengan baik kehadiran para mahasiswa untuk KKN di desanya. (Linda Ariska)